Thursday, April 19, 2007

Bisnisman atau Busyman

Seperti postingan Pak Fauzi Rachmanto “Bisnis atau Kerja Bakti “ yang cukup dahsyat . Wah ...jadi membuat kita mengevaluasi dan bercermin bagaimana dg bisnis kita masing-masing . Ya .. sepertinya kita merasa selama ini bisnis kita baik-baik saja, tapi ternyata setelah di general chek-up dengan formula Mastery ada “pendarahan “di sana-sini, walaupun belum terlalu serius, tetapi sangat berbahaya ....

Sebagai bahan tambahan , menurut Michael Gerber dalam bukunya E-myth yang terkenal , pebisnis di bagi dalam 3 type :

1.Type tehnisi

Pebisnis type seperti ini biasanya memulai bisnisya dengan mengandalkan hobi atau keahlian yag di miliki.Dan rata-rata type seperti ini sangat lihai menjalankan hal-hal tehnis bahkan sampai detail. Keungulan type seperti ini bisa berubah manakala pekerjaan tsb sulit atau tidak bisa di delegasikan. Misalnya seorang yang ahli memasak dan mendirikan restoran, semua pelangganya mengakui bahwa masakannya sangat enak ....dan pelanggan pun merasa istimewa kalau mereka membeli dan di layani sendiri oleh pemiliknya

Kondisi seperti ini yang membuat pebisnis type ini, tidak bisa meninggalkan usahanya, karena makin maju usahanya, biasanya akan makin sibuk karena mayoritas masih sangat tergantung kepadanya. Type seperti ini adalah bisnis owner sekaligus merangkap karyawan di usahanya sendiri. Dia ikut bekerja keras untuk menggaji karyawan, bukan sebaliknya. Nah lho .... ??

2.Type manager

Type ini sudah mulai menjalankan usahanya dengan pola manajemen yang sudah lebih modern, seperti mulai membuat planing dan evaluasi dalam setiap tindakan. Struktur dan pembagian tugas sudah lebih jelas. Type ini adalah bisnis owner sekaligus sebagai manager di usahanya sendiri

3.Type entrepeneur

Pebisnis type ini tidak suka melakukan pekerjaan yg bersifat tehnis, karena sudah di delegasikn ke karyawannya. Dia lebih banyak membuat peluang2 baru dalam bisnisnya dan orang lain yang akan merealisasikanya. Jadi lebih ke visioner, menyusun strategi atau pengarah . Dan type ini mampu membuat usahanya tetap jalan & menguntungkan walaupun ditinggal jalan-jalan ... .....

Bagaimana membuat bisnis kita tetap untung dan berkembang walaupun kita tidak banyak ikut campur di dalamnya ? Terapkan saja ilmu dari Brad Sugars dari mulai Mastery,Niche,Leverage, Team,Synergy & Result .Saya yakin kita semua sebagai pebisnis ingin menuju ke arah sana, walaupun dalam prosenya masih trial and eror.

Enak kan ... ? Usaha tetap jalan, tetapi kita bisa tinggal jalan-jalan, ikut seminar, mencoba peluang baru, atau kegiatan sosial/ibadah.

Semoga bermanfaat.

Try Atmojo
www.tryatmojo.blogspot.com

1 comment:

Anonymous said...
This comment has been removed by a blog administrator.